Senin, 08 Februari 2021

Email Blast Untuk Promosi Properti

Manfaat Email Blast Marketing Yang Perlu Diketahui
Manfaat Email Blast Marketing Yang Perlu Diketahui


Email Blast Gratis - Untuk menjalankan strategi marketing pada bisnis properti, selain memanfaatkan strategi SEO dan juga Iklan berbayar di media soial ataupun search engine, terdapat sebuah strategi lain yang dapat digunakan. Strategi tersebut adalah strategi email blast marketing yang memiliki banyak sekali manfaat dan juga sangat membantu kegiatan digital marketing pada bisnis yang dijalani.

Strategi email marketing masih sangat bermanfaat dan efektif digunakan hingga saat ini, hal itu terbukti dengan fakta jika strategi email blast marketing mampu menghasilkan hingga 40% dibandingkan dengan strategi digital marketing yang lainnya.

Email marketing adalah cara pemasaran yang memanfaatkan media email sebagai inti utama pemasarannya. Email marketing termasuk kedalam salah satu cara yang paling efektif dan ampuh untuk membangun komunikasi dan koneksi dengan konsumen maupun klien.

 

Manfaat Email Blast Marketing Yang Perlu Diketahui
Manfaat Email Blast Marketing Yang Perlu Diketahui

Manfaat Email Blast Marketing Yang Perlu Diketahui

Mudah Menjangkau Audiens Baru Maupun Lama

Setiap konsumen pastinya memiliki channel komunikasi favoritnya masing-masing, akan tetapi kebanyakan konsumen maupun client saat ini lebih sering menggunakan email sebagai media untuk berkomunikasi.

Kebanyakan perusahaan atau agen properti baik itu skala besar maupun kecil, biasanya akan mengirimkan pesan terlebih dahulu kepada calon konsumen dengan menggunakan platform email blast marketing ini. Calon konsumen yang sudah sepakat dengan properti yang ditawarkan oleh agen atau pihak perusahaan biasanya akan memberikan alamat email untuk kebutuhan berkomunikasi dan mengirim file katalog ataupun gambar property yang si konsumen cari. Oleh sebab itu, strategi email marketing ini sangat penting dan perlu diterapkan dalam bisnis properti milik Anda. Selain digunakan untuk berkomunikasi dengan konsumen, email blast marketing ini sering kali digunakan untuk mengirimkan email newsletter yang biasanya berisikan update informasi terbaru tentang properti yang dijual.

 

Sebagai Sarana Komunikasi Yang Bersifat Pribadi

Sebagaian besar calon konsumen sebelum melakukan pembicaraan yang lebih serius dan sering, biasanya akan menggunakan email terlebih dahulu. Dengan begitu, kemampuan dalam menerapkan strategi email marketing sangat penting untuk dikuasai agar proses atau langkah berikutnya menjadi lebih mudah. Strategi email marketing yang dibuat dan direncanakan dengan baik tentunya akan memudahkan Anda untuk mencapai goals atau penjualan. Oleh sebab itu, email marketing merupakan langkah awal untuk memperkenalkan produk Anda hingga mencapai goals atau tujuan.

 

Biaya Yang Rendah

Kelebihan dari strategi email marketing ini adalah cost atau biaya yang perlu dikeluarkan tidak besar seperti strategi digital marketing yang lainnya. Hal itu dikarenakan, strategi ini tidak memerlukan biaya pengeluaran seperti ongkos cetak atau ongkos kirim dan tidak perlu menyewa media lain seperti billboard, spanduk, tv, radio, dan lain sebagainya.

Strategi email marketing ini hanya memerlukan beberapa biaya seperti platform email blast, otomatisasi, tracking, dan analitik email, yang tentunya sangat diperlukan guna mencapai target email marketing secara maksimal. Dengan menggunakan platform email blast, email yang Anda buat akan menjangkau ribuan konsumen dan juga calon konsumen yang potensial, serta dapat dilacak dan dapat dilakukan analisa untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas email marketing yang Anda buat kedepannya nanti.

 

Hasil Yang Bisa Terlihat Dengan Cepat

Strategi email marketing untuk bisnis properti biasanya akan memberikan hasil yang dapat langsung Anda lihat sendiri hasilnya. Bahkan hasilnya dapat terlihat dalam waktu 24 jam saja. Hal ini menunjukan jika strategi email marketing ini memiliki potensi yang sangat besar untuk mendukung kinerja kampanye digital marketing. Hal tersebut tentunya dibuktikan dengan tingginya angka persentase keberhasilan email marketing yang mencapai hampir 30%. Hal ini tentu akan meningkatkan keberhasilan pada campaign email marketing yang Anda buat.

 

ROI (Return of Investment) Yang Tinggi

Hasil yang dapat terlihat dengan cepat, dapat terukur, serta memiliki jangkauan yang luas maka  tidak heran jika ROI yang akan didapatkan sangat tinggi. Anda pastinya menginginkan hasil pendapatan yang lebih tinggi daripada investasi yang sudah Anda keluarkan bukan. Jika iya, hal tersebut dapat dijawab jika Anda menggunakan strategi email marketing. Karena strategi email marketing ini merupakan salah satu campaign digital marketing yang memiliki hasil return of investment yang sangat tinggi. Oleh sebab itu, strategi email marketing ini banyak digunakan hingga sampai saat ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.