Rabu, 24 Februari 2021

Email Blast Gratis - Strategi Marketing Saat Pandemi

Email Blast Gratis - Wabah virus corona memberikan dampak yang sangat besar bagi sektor bisnis. Tidak sedikit pengusaha yang gulung tikar akibat dampak dari pandemi ini. Pada masa-masa sulit seperti saat sekarang ini, penggunaan teknologi sangat gencar dilakukan, guna menggerakan kembali roda ekonomi di negara ini.

Oleh karena itu, saat ini sudah banyak pebisnis yang mulai menerapkan berbagai macam strategi digital mareketing dengan bantuan teknologi agar bisnisnya tetap dapat bertahan ditengah pandemi seperti saat sekarang ini. Lalu apa saja strategi digital marketing yang banyak digunakan saat ini?


Email Blast Marketing - Keuntungan dan Jenisnya
Email Blast Marketing - Keuntungan dan Jenisnya


Strategi Sosial Media Marketing

Semenjak meningkatkan kasus orang terinfeksi virus corona, membuat pengguna sosial media setiap harinya terus bertambah. Orang-orang memanfaatkan sosial media sebagai alat untuk berkomunikasi dengan kerabat ataupun teman mereka dengan aman. Meningkatnya para pengguna media sosial ini tentunya dimanfaatkan dengan sangat baik bagi sebagian pengusaha untuk menjaring calon konsumen baru melalui platform media sosial.

Untuk dapat menjaring banyak konsumen dengan menggunakan platform media sosial, Anda dapat memulainya dengan membuat konten yang memiliki nilai, relevan dengan bisnis Anda, dan juga sesuai dengan target audiens yang Anda tuju.


Baca Juga: Email Blast Marketing - Keuntungan dan Jenisnya 


Mengoptimalkan Penggunaan Website

Website dapat digunakan untuk meningkatkan reputasi pada bisnis Anda dan juga dapat membantu Anda untuk menjangkau banyak konsumen dengan mudah. Saat ini, jika Anda hanya memanfaatkan/mengandalkan satu strategi marketing saja tidak akan cukup.

Anda juga harus berani menggabungkan strategi-strategi marketing yang lain agar hasil yang didapat dapat lebih maksimal. Selain digunakan utnuk meningkatkan brand pada bisnis Anda, penggunaan website ini juga dapat meningkatkan organik traffict dan juga tingkat konversi pada bisnis Anda, selain itu jangkauan pasar yang Anda miliki juga akan semakin luas.

Untuk mendatangkan traffict ke dalam website milik Anda, Anda dapat memanfaatkan strategi Email Marketing dengan menggunakan platform Email Blast Gratis yang sudah banyak tersedia saat ini.

 

Feedback Konsumen

Dalam menjalankan kegiatan internet marketing, Anda juga harus bisa menyesuaikannya dengan target audiens yang Anda tuju. Cara paling mudah untuk menargetkan konsumen secara tepat dan efisien adalah melalui pendapat/feedback mereka terhadap bisnis Anda.

Anda dapat memanfaatkan media sosial untuk mengimpulkan feedback tersebut. Sosial media saat ini seperti menjadi senjata utama bagi para pemilik bisnis untuk mencari dan mengumpulkan informasi dari para konsumen mereka. Salah satunya adalah untuk memahami kebutuhan yang pasar/konsumen inginkan.

Dengan adanya feedback dari konsumen ini, tentunya akan memudahkan Anda untuk melakukan analisis kekurangan yang ada pada bisnis maupun iklan yang Anda buat agar dapat langsung segera diperbaiki.

 

Loyal Terhadap Konsumen Baru Maupun Lama

Salah satu cara terbaik untuk meraih dan menignkatkan rasa loyalitas konsumen adalah dengan cara memberikan promo-promo yang menarik kepada mereka.

Disituasi seperti saat sekarang ini mungkin waktu yang sangat tepat untuk Anda membuat promo-promo yang menarik untuk para konsumen Anda.

Contohnya, konsumen yang membeli produk tertentu akan mendapatkan masker gratis atau sekaligus ikut menyumbang bagi orang-orang yang terkena dampak covid-19 ini. Anda bisa memulai strategi ini dengan menyebarkannya lewat email blast, menggunakan platform iklan berbayar, membuat konten di website blog Anda, serta membagikannya melalui platform media sosial yang bisnis Anda miliki.

 

 

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.